Jenis Usaha Rumahan Bermodal Kecil

Jenis Usaha Rumahan Bermodal Kecil
Distributor Pulsa Electrik Termurah

Jenis Usaha Rumahan Bermodal Kecil – Usaha rumahan atau Home business adalah usaha yang sedang digemari. Mulai dari skala kecil, maupun menengah nyatanya mulai banyak diminati oleh para pebisnis, baik dari kalangan pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga,  maupun karyawan yang menjadikan usaha rumahan sebagai peluang tambahan. Maraknya peluang usaha rumahan tidak terlepas dari perkembangan teknologi, khususnya berkaitan dengan Internet.
Jenis Usaha Rumahan Bermodal KecilAda banyak peluang usaha rumahan yang bisa anda jalankan, hal ini tentu akan menghemat biaya sewa tempat usaha. Ada beberapa orang memang lebih menyukai bekerja di rumah dengan alasan bisa selalu berkumpul dan bertemu dengan keluarga. Yang harus diperhatikan adalah potensi pasar yang ada di sekitar rumah anda. Jadi anda harus pandai melihat peluang kira-kira apa yang banyak dibutuhkan oleh masyarakat sekitar, berikut ada beberapa contoh usaha rumahan yang patut anda coba.

Usaha Rumahan Bermodal Kecil

Read More
  1. Usaha Online Shop

Usaha ini merupakan salah satu bisnis dengan modal kecil namun berpenghasilan yang lumayan besar. Tidak heran, jika online shop dijadikan bisnis rumahan yang banyak diminati. Menjual dengan upload foto ke sosial media adalah cara untuk melakuan usaha ini, cukup menggunakan gadget, koneksi internet, serta promosi anda sudah bisa menjalankan online shop ini.

  1. Penulisan Artikel

Penulisan artikel merupakan peluang usaha bagi anda yang memiliki hobi menulis. Hal ini menjadi peluang usaha yang cukup potensial yang bisa dijalankan dirumah, dengan membuka usaha rumahan jasa penulisan artikel, anda berpeluang mendapat penghasilan yang lumayan. Tarif yang dipatok dari sang penulis artikel bervariasi mulai dari mutu dan kreativitasan kalimat yang dipakai, banyaknya kata per artikel dan bahasa yang digunakan. Untuk artikel dalam bahasa inggris harganya akan jauh lebih mahal.

  1. Bimbingan Belajar

Pada era sekarang ini kebutuhan bimbingan belajar menjadi kebutuhan penting bagi para pelajar. Terlebih dengan adanya pergantian kurikulum dari tahun ke tahun. Hal inilah yang membuat bisnis rumahan bimbingan belajar kini menjamur. Apalagi jika anda adalah seorang guru honorer yang gajinya masih terbilang minim, menjalankan usaha rumahan bimbingan belajar adalah alternatif usaha rumahan yang sangat baik.

  1. Usaha Kue

Jika kita memiliki keahlian di bidang pembuatan kue, maka bisnis sampingan aneka kue akan menjadi usaha rumahan yang cocok bagi anda. terlebih jika lokasi rumah anda berada di kawasan yang strategis, maka anda juga bisa mulai membuka toko kue sendiri. Namun jika lokasi rumah tidak terletak di kawasan yang strategis, maka tidak usah khawatir karena dapat anda pasarkan dengan cara menitipkannya di warung-warung sekitar, dengan sistem titip jual.

baca juga: Contoh Kerja Online Tanpa Modal

  1. Usaha Gorengan

Usaha gorengan adalah salah satu peluang bisnis rumahan yang memiliki prospek cukup mumpuni. Kita dapat menjajakan gorengan yang dibuat di depan rumah atau berkeliling di sekitar rumah. Prospek usaha gorengan ini bisa dibilang sangat menjanjikan, karena modal yang dipakai juga tidak terlalu besar selain itu  jumlah konsumennya kebanyakan mulai dari anak-anak hingga orang tua sangat gemar memakan gorengan ini.

 

Demikian tadi beberapa usaha rumahan yang bermodal kecil dan sangat menguntungkan, semoga bermanfaat.

 

 

Anda mencari Distibutor PULSA & KUOTA termurah ? disini tempatnya: Klik Disini.

Distributor Pulsa Electrik Termurah

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *