Analisa Untung-Rugi Usaha Rumahan Produksi Kerupuk

Analisa-Untung-Rugi-Usaha-Rumahan-Produksi-Kerupuk
Distributor Pulsa Electrik Termurah

Bisnis Rumahan Produksi Kerupuk: Menjanjikan atau Tidak?

Sebelum kita berbicara mengenai kerupuk, aku mau bertanya dulu pada kalian. “ apakah anda penggemar kerupuk”? Aku yakin jawaban anda pasti IYA,  mengapa begitu,? Karena hampir dari semua lapisan masyarakat yang terdiri dari berbagai kalangan sangat gemar dengan makanan yang satu ini. Oleh sebab itu krupuk disebut sebagai makanan sejuta umat. Tidak heran memang, jika saat ini sudah banyak aneka ragam kerupuk dengan berbagai macam rasa, mulai dari kerupuk tempe, kerupuk ikan, kerupuk kerung, dan lain sebagainya.  Kerupuk memiliki pasaran yang sangat bagus, karena terlalu banyaknya permintaan konsumen, sehingga apabila anda ingin merambah bisnis yang satu ini saya rasa sangatlah tepat. Mengingat banyaknya permintaan yang tidak sebanding dengan persediaan yang ada, maka bisa dikatakan usaha ini sangat berpotensi  dan menjanjikan. So, ini akan menjadi pilihan yang tepat buat anda.

Analisa-Untung-Rugi-Usaha-Rumahan-Produksi-Kerupuk

Bisnis rumahan produksi kerupuk

Banyak masyarakat yang menilai bahwa untuk memproduksi kerupuk sangat membutuhkan skill yang tinggi, karena prosesnya yang cukup rumit. Apakah benar pernyataan tersebut ?  Anda penasaran ? mari kita lihat faktanya.

Siapa bilang produksi kerupuk itu ribet, segala sesuatu jika dilakoni dengan niat tentunya akan berjalan mudah. Produksi kerupuk tidaklah begitu sulit dilakukan.  Anda tidak usah berfikir mundur, jika anda ingin menjajal usaha yang satu ini anda tidak perlu menunda untuk memulainya.  Karenanya bisnis  ini juga bisa untuk “memperkaya pengalaman” terlebih dahulu.  Seperti kata pribahasa  “ menyelam sambil minum air”.  Anda harus benar-benar bisa memahami kata-kata tersebut, artinya anda disuruh untuk menjalankan sambil belajar . Hal yang perlu anda perhatikan dari bisnis ini yaitu  mulai dari mencari bahan baku, pengolahan, pengemasan, dan penyaluran pasar. Ini penting untuk menghindari kesalahan-kesalahan yang tidak perlu. Selain itu memahami apa yang akan anda lakukan, akan membuat segalanya tampak lebih mudah dan cepat.

Kerupuk memiliki aneka ragam jenis dan rasa, maka untuk pemula seperti anda bisa memilih salah satu dari berbagai jenis kerupuk tersebut.  Misalkan anda memilih kerupuk tempe,  untuk  memulai bisnis rumahan produksi kerupuk tempe tidaklah berbeda banyak dengan produksi kerupuk lainnya. Namun hal yang perlu anda perhatikan  sebelum anda memutuskan mencoba bisnis ini, harus anda pastikan akan ketersediaan bahan baku di daerah anda.  Berhubung yang akan anda produksi adalah kerupuk tempe, maka barang tentu harus anda pastikan ketersediaan ikan yang notabene adalah bahan baku wajib produk anda.  Dengan seperti itu maka akan memudahkan anda dalam berproduksi. Namun misalkan bahan baku tersebut jauh dari jangkauan anda, maka anda bisa mencoba produksi  jenis kerupuk lainnya yang bahannya mudah didapat di daerah anda.

Banyaknya persaingan bisnis produksi kerupuk jangan anda jadikan sebagai penghambat anda untuk terjun dalam bisnis ini. Anda jangan merasa bahwa anda seorang pemula, terus takut akan kalah saing dengan pengusaha industri kerupuk besar atau pabrik-pabrik industri kerupuk lainnya.  Memang bisnis rumahan produksi kerupuk bukanlah hal yang baru lagi. Bahkan industry kerupuk di Indonesia didominasi oleh jenis usaha rumahan. Salah satu keuntungan bisnis rumahan yang tidak dimiliki pabrik atau jenis usaha besar adalah modalnya yang bisa dibuat minim dan komunikasi dengan konsumen yang lebih terjaga. Dan faktanya, keunggulan yang dimiliki industri produksi kerupuk rumahan yaitu banyak konsumen yang lebih menyukai kerupuk produksi usaha rumahan dikarenakan harganya yang lebih bersahabat dan rasanya pun tak kalah enaknya.  Lalu tunggu apalagi, ini adalah kesempatan yang sangat bagus untuk anda kembangkan.

Keunggulan lainnya dari bisnis rumahan produksi kerupuk adalah bahwa anda bisa menjualnya dalam bentuk mentah maupun matang ( siap saji). Jika anda ingin lebih mudah, anda bisa menjualnya dalam bentuk mentah yang sudah dikemas dengan menarik. Namun alangkah baiknya jika anda  juga menyediakan produk jadinya alias yang sudah digoreng demi meningkatkan nilai harga di pasar. Selain itu, konsumen  pada umumnya lebih suka dengan sesuatu yang instan dan langsung makan. Namun diisi lain juga ada kelemahannya, yaitu  dengan digoreng maka daya tahan produk anda akan lebih singkat atau tidak bisa bertahan lama. Selain itu proses produksi menjadi semakin panjang  karena ditambah dengan proses penggorengan.  Namun hal  itu akan seimbang dengan proses yang dijalaninya tersebut, karena harganya yang bisa mendekati 2 kali lipat dari harga mentah. Maka dari itu anda bisa menentukan pilihan anda dalam berbisnis. Tapi ingat, pilihan ada ditangan anda, dan sukses ada ditangan anda selaku sebagai pelaku bisnis. So, pikirkan secara matang lalu putuskan dengan bijak.  Selamat mencoba dan semoga sukses.

Anda mencari Distibutor PULSA & KUOTA termurah ? disini tempatnya: Klik Disini.

Distributor Pulsa Electrik Termurah

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *